Google Luncurkan Aplikasi Project Relate Bantu Komunikasi Penderita Gangguan Bicara
Dikutip dari blog resminya (11/11/2021) "Project Relate adalah kelanjutan penelitian selama bertahun-tahun dari tim Speech and Research Google, di mana lebih dari satu juta sampel ucapan telah direkam oleh peserta penelitian kami," tulis Google.
Baca Juga : Microsoft Luncurkan Laptop Baru, Harga Mulai 3 Jutaan
Baca Juga : YouTube Resmi Sembunyikan Jumlah Dislike atau Jempol Tidak Suka
Aplikasi ini akan meminta pengguna untuk mengulangi frasa yang sama beberapa kali untuk memahami secara spesifik pengucapannya. Kemudian semua yang dikatakan ditranskripsi menjadi teks biasa. Setelah itu, menggunakan sintesis suara, aplikasi mengeluarkan perintah ke asisten suara. Sederhananya, Project Relate menerjemahkan ucapan seseorang ke dalam bahasa yang dapat dimengerti oleh perangkat digital. Kedengarannya agak konyol, tetapi dapat membantu banyak orang.
Aplikasi ini menawarkan 3 fitur unggulan, yaitu Listen di mana aplikasi akan mengubah ucapan pengguna ke teks secara real time, tujuannya agar pengguna dapat copy paste teks ke aplikasi lain seperti WhatsApp atau Telegram. Transkrip teks juga bisa ditunjukan kepada lawan bicara supaya mereka paham maksud perkataan pengguna.
Kedua yaitu fitur Repeat pengguna bisa menyatakan kembali apa yang dikatakan menggunakan suara yang jelas dan disintesis. Harapannya fitur Repeat dapat membantu dalam percakapan tatap muka dengan teman atau keluarga, Dan.
Ketiga adalah Assistant, pengguna bisa berbicara langsung dengan Google Assistant untuk memintanya memutar lagi, membuka Google Maps, dan lain sebagainya dengan mudah.
Project Relate saat ini masih dalam versi beta dan Google ingin merekrut lebih banyak penguji untuk membantu memberikan masukan dan meningkatkan aplikasi. Belum diketahui kapan aplikasi akan dirilis, tetapi tampaknya aplikasi akan sangat berguna khususnya bagi mereka yang sulit berbicara akibat menderita penyakit-penyakit tertentu.
Tidak ada komentar untuk "Google Luncurkan Aplikasi Project Relate Bantu Komunikasi Penderita Gangguan Bicara"
Posting Komentar